Kantor Pemkot Jakpus Dilengkapi Area Antar Jemput Ojek Online
Gedung Pemerintahan Kota Administrasi Jakarta Pusat di Jalan Tanah Abang I, Gambir, saat ini telah dilengkapi area khusus antar-jemput penumpang ojek online. Area tersebut dibuat untuk memudahkan pegawai ataupun warga yang menggunakan alat transportasi tersebut.
Kita buat agar lebih tertib dan memudahkan calon penumpang melakukan pemesanan angkutan online
"Kita buat agar lebih tertib dan memudahkan calon penumpang melakukan pemesanan angkutan online," ujar Bayu Meghantara, Wali Kota Jakarta Pusat, Selasa (31/7).
Menurutnya, fasilitas ini merupakan tindak lanjut arahan Gubernur DKI Jakarta terkait lokasi naik-turun penumpang ojek online agar nyaman dan tidak mengganggu pengguna jalan yang lain.
Gedung Milik Pemprov DKI Bakal Sediakan Area Antar Jemput Penumpang Ojek Online"Kita minta juga kecamatan dan kelurahan agar membuat fasilitas serupa, jadi tak lagi menumpuk di depan gedung saat ada naik-
turun penumpang," tambahnya.Fasilitas drop off yang mulai diaktifkan hari ini tersebut, dibuat sepanjang sekitar 10 meter dengan lebar tiga meter, dilengkapi dengan penunjuk arah dan lukisan dinding mural.